Senin, 18 November 2019

Pelabuhan Terakhir

Terima kasih #lagu"Ajarkan", telah memberiku inspirasi menuliskan bahasa hatiku dengan judul ini:

PELABUHAN TERAKHIR


Pertama-tama adalah sebuah tanya tentang SIAPA DIA
Siapakah dia yang akan menjadi pelabuhan terakhirku? 
Siapakah dia yang telah ditetapkan bagiku?
Siapakah dia???
Tanya itu menggodaku?
Setelah cukup lama aku ada di dunia ini, 
sudah bayak  hari yang telah kuhabiskan, 
telah banyak umur yang kugenggam 
dan sudah cukup banyak pelabuhan yang aku singgahi.
Kapan aku akan menemukan, 
ditemukan atau dipertemukan dengan dia pelabuhan terakhirku?
Pelabuhan terakhirku, entah jauh atau dekat 
namun aku lelah bertanya, aku lelah mencari, 
aku hanya ingin tetap percaya dan berharap, suatu hari aku akan sampai padanya
dia... pelabuhan terakhirku


Sabtu, 05 Oktober 2019

Bintangku

Untukmu Bintang

kepada Tuhanku aku berdoa, terima kasih untuk sebuah nama, untuk dia yang menjadi bintangku yang menghias hariku dengan senyum 

pada langit aku mencari hadirnya, pada lorong waktu aku menemukan dia, pada ruang hatiku aku menyimpan senyumnya, untuk sebuah nama

bintang nama yang bukan namanya, senyumnya cukup sulit untuk diabaikan, terima kasih terus menginspirasi hariku, menjadi alasan dalam pencarianku yang kabur 

aku berharap kebodohan ada akhirnya karena aku tak tahu apa yang harus aku lakukan setelah 

aku menemukan Tuhanku dalam dirinya

 untuk sebuah nama, bintang...